Thursday 4 September 2014

KEBIASAAN BURUK PRIA

Dalam menjaga kesehatan tubuh ini dibutuhkan komitmen untuk seorang pria. Karena untuk menjalankan rutinitas sehari-hari, seorang pria cenderung lebih aktiv dibandingkan seorang wanita. Apalagi untuk seorang pekerja keras yang memiliki jadwal padat dalam bekerja. Seorang pria memang memiliki kebiasaan-kebiasaan buruk yang selalu dilakukan disetiap waktu, Berikut adalah kebiasaan buruk pria yang tanpa kita sadari akan membahayakan kesehatan tubuh :



1. Merokok.
    Merokok merupakan hal yang lumrah dilakukan seorang pria, bahkan banyak diantaranya yang sudah terbiasa dengan rokok dimasa kecil. Kebiasaan merokok ini amat susah dihilangkan, ketergantungan akan rokok sudah mewabah bagi kebanyakan pria hingga memunculkan kesan "Laki gak merokok gak jantan". tapi tanpa kita sadari kebiasaan buruk yang sering dilakukan seorang pria ini akan membuat kerugian dalam tubuh kita. Rokok banyak mengandung nikotin, bahkan asap yang ditimbulkan dari rokok 2x lebih berbahaya. Dan itu bisa membahayakan orang-orang yang ada disekitar perokok itu sendiri.

2. Kurang Minum Air.
    Padatnya jadwal pekerjaan yang seorang pria pekerja keras membuat lupa akan hal kecil ini, terlalu focus pada pekerjaan hingga lupa waktu. tak jarang kurangnya minum akan membuat tubuh menjadi dehidrasi, beberapa gejala yang akan muncul apabila kita kurang minum yakni pinggang yang terasa sakit, bibir pecah-pecah, bahkan fokus pada pekerjaan akan terganggu.

3. Telat Makan.
    Lagi-lagi masalah kesibukan dalam bekerja menjadi penyebab menurunnya kesehatan dalam tubuh. dengan pekerjaan yang sangat banyak dan tidak diimbangi dengan cakupan gizi yang masuk dalam tubuh kita akan menjadikan tingkat kesehatan kita menurun. Apalagi kebanyakan pria menunda-nunda jam makan yang sudah seharusnya dilakukan secara teratur.

4. Jarang Mandi.
    Rutinitas kantor yang menuntut pekerjaan harus lekas selesai, menjadikan kegiatan bersih-bersih badan ( mandi ), menjadi hal yang pastinya terlupakan. Jam kerja yang dimulai dari pagi hari hingga larut malam membuat aktivitas mandi jarang dilakukan seorang pria. Padahal hal ini tak kalah penting karena ketika seharian berada diluar, banyak debu kotoran yang menempel pada tubuh kita. Bila tidak dibersihkan dengan segera, maka akan menimbulkan penyakit nantinya. Seperti gatal-gatal, dan kuman yang bisa masuk kedalam tubuh melalui pori-pori.

5. Jarang Ganti Celana Dalam.
    Secara tidak sadar, mengganti pakaian dalam adalah hal wajib yang dilakukan. Apalagi bagi seorang pria, minimal ganti pakaian dalam dilakukan 2x sehari. karena kuman yang muncul dari keringat sangat berbahaya.

Itulah beberapa kebiasaan-kebiasaan yang sering dilakukan seorang pria yang dapat membahayakan tubuh kita. Semoga untuk kedepannya bisa berkomitmen untuk menjaga kebugaran juga kesehatan dengan menghilangkan kebiasaan-kebiasaan buruk tersebut.



No comments:

Post a Comment